Jumat, 18 Desember 2015

TUGAS ILMU BUDAYA DASAR 3

TUGAS 3 ILMU BUADAYA DASAR
REVIEW FILM
UNIVERSITAS GUNADARMA



Alhamdulillah, sekarang sudah masuk bulan Desember 2015. Sudah sekitaqr 3 bulan saya menuntut ilmu di Universitas Gunadarma. Kali ini saya mendapat tugas untuk meriview Film karya anak bangsa. 36 siswa di kelas saya semua mengambil film yang ada di layar lebar, sedangkan saya hanya mengambil film dokumentasi milik kak Juwita Sari. Saya sudah izin ya kaak.

Film ini berjudul “Pahare” . sekilas mengenai film pahare yang saya ambil dari youtube resmi milik ka Juwita

 “"PAHARE" merupakan sebuah film dokumenter yang mengangkat tema makna tumpeng dalam Upacara Wuku Taun. Wuku Taun merupakan sebuah bentuk terima kasih warga Kampung Cikondang, Desa Lamajang, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung terhadap hasil pertanian. Tumpeng sarat akan simbol-simbol kehidupan dan adat istiadat luhur.”

• Sutradara : Juwita Sari
• Penulis Naskah : Juwita Sari, Arthur S. Nalan
• Camera Person : Iin Solihin, Herjun Nugroho Sutantiyo, Della Dwinanti, Moch. Yoga
• Penata Audio : Iin Solihin
• Penata Cahaya : Iin Solihin, Moch. Yoga
• Narator : Janur Somantri
• Behind The Scene : Anggita Briana Putri, Indra Arya Putra
• Editor : Juwita Sari
• Desainer Grafis : Widianto Arnan, Herjun Nugroho Sutantiyo
• Ilustrasi Musik : M. Soemardie, Sa_awi, Dadan Yuniardi Ramdan
• Unit & Logistik : Yogi Ginanjar

Ternyata banyak orang dibalik layar pembuatan film tersebut. Tak heran jika film tersebut memenangkan kategori Film Dokumenter Pendek dalam ajang Festival Film Indonesia tahun 2013. Selamat ka *telat.
Sekarang setelah membahas sedikit tentang ilm pahare dari segi dunia nyata .__. Maksudnya dari penciptanya, lanjut ke dalam isi film tersebut. Setelah saya tonton film tersebut dan mencari review dari berbagai referensi, ternyata kata pahare  berasal dari bahasa sunda kuno yaitu pare *bukan sayuran. Tapi artinya padi, sedangkan kebudayaan wuku taun artinya buku. Maksudnya adalah membuka lembaran tahun baru islam dan tahun lalu. Wuku Taun dilaksanakan setiap tanggal 1-14 Muharram yang bertujuan memohon perlindungan dari Allah SWT, tolak bala, memohon keselamatan dan melestarikan gotong royong antar warga kampung Cikondang.

Dalam budaya Pahare terdapat acara lulugu atau acara utamanya, dalam acara ini terdapat tumpeng lulugu, tumpeng pengiring dan sebagainya. Yang disebut tumpeng lulugu (utama) adalah tumpeng untuk acara pokok dan terdapat 3 buah tumpeng yang dibuat khusus di rumah adat cikondang(pokok).

Membuat 3 buah tumpeng pokok inipun khusus dibuat oleh para kaum ibu-ibu yang mereka selama membuatnya itu berpuasa pada 15 Muharram. Tumpeng lulugu ini terdiri dari 3 buah tumpeng yaitu:

-Tumpeng padi huma (ladang) berisi ayam hawuk ( abu-abu )
-Tumpeng padi sawah berisi ayam hideung ( hitam )
-Tumpeng padi ketan berisi ayam bodas ( putih )

Selanjutnya ada tumpeng pengiring, tumpeng ini diberikan kepada masyarakat yang mengikuti upacara tersebut bahkan masyarakat yang tidak mengikuti upacara tersebut tetap diberikan tumpeng tersebut. Tumpeng pengiring ini jumlahnya lebih dari seratus, ada dua tempat penyimpanan pengiring yakni takir yang memiliki 12 jenis warna, dan susudi memiliki 7 jenis warna. 12 warna tersebut biasanya berisi makanan ringan seperti pisang,tape ketan, tiwu, wajit, ampeang, ampeang borondong,tipung, dodol,opak merah, opak putih dll. Sedangkan 7 warna tersebut berisi tumis cabe gondol , tumis hui, gorengan kasreng(rempeyek), ikan asin, goreng oncom kemplang merah.

Tumpeng itu sendiri berbentuk segitiga karena mempunyai makna tersendiri , yakni memiliki 3 sudut (tri tangtu) yang berarti tuhan-alam-manusia. Sebelum makan tumpeng mereka mengawali dengan berdoa memberi puji-pujian kepada Allah atas keberkahan yang telah dilimpahkan kepada masyarakat. Dan arti dari pahare itu berasal dari kata pare yang artinya padi. Karena makanan sehari-hari mereka adalah padi, pahare mengandung makna kebersamaan yang berarti makan bersama sebagai bentuk syukur kepada tuhan yang maha esa atas karunia yang telah diberikan kepada masyarakat.

Sekian dan terimakasih. Semoga bermanfaat, mohon maaf jika terdapat kesalahan dalam penulisan atau yang lainnya.

Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar